Mengintip Sinopsis ‘The Midnight Romance in Hagwon’, Kisah Cinta yang Bersemi Setelah 10 Tahun!

Drama Korea (Drakor) terbaru "The Midnight Romance in Hagwon"
Drama Korea (Drakor) terbaru "The Midnight Romance in Hagwon"

Jakarta – Drama Korea terbaru, “The Midnight Romance in Hagwon,” menjadi pembicaraan hangat di kalangan penggemar K-drama sejak pengumuman akan penayangannya. Yakni, pada tanggal 11 Mei 2024 kemarin di layanan streaming Viu.

Dikabarkan bahwa “The Midnight Romance in Hagwon” mengisahkan cerita cinta yang terjalin di sebuah lembaga Hagwon antara seorang mahasiswa dan mantan gurunya.

Kisah ini mengambil latar sepuluh tahun setelah hubungan mereka terputus, dan bagaimana mereka bertemu kembali.

Lee Joon Ho, diperankan oleh aktor berbakat Wi Ha Joon, akan memerankan karakter utama dalam drama ini. Joon Ho, seorang mantan mahasiswa yang sekarang menjadi guru di lembaga Hagwon.

Baca juga  Citra Niaga Fashion Week di Kota Samarinda

Dia dipertemukan kembali dengan cinta pertamanya, Seon Hye Jin, yang diperankan oleh aktris Jung Ryeo Won. Joon Ho, yang kini menjadi guru di Hagwon tersebut, masih menyimpan perasaan yang dalam terhadap Hye Jin meski sudah sepuluh tahun berlalu.

Alur cerita mengharukan ini menampilkan perjuangan seorang mahasiswa yang jatuh cinta dengan dosennya secara ugal-ugalan. Bahkan dia rela meninggalkan pekerjaannya hanya demi menjadi guru akademi di lembaga Hagwon. Dia benar-benar terinspirasi oleh cinta pertamanya itu.

Baca juga  Muhammad Samsun Berharap, Sekolah di Kawasan Inti Pembangunan IKN Harus Di Perhatikan

Dengan alur cerita yang menjanjikan, para penggemar juga dapat menantikan chemistry yang kuat antara Wi Ha Joon dan Jung Ryeo Won, serta penggarapan visual yang memukau dari sutradara Ahn Pan Seok.

Ahn Pan Seok, yang sebelumnya sukses dengan drama “Something in the Rain,” diharapkan dapat menghadirkan kekuatan emosional yang sama dalam “The Midnight Romance in Hagwon.”

Baca juga  Saksikan Penampilan Song Kang Ho di Drakor Terbaru, "Uncle Samsik"

Selain itu, para penggemar juga dapat menantikan kehadiran aktor dan aktris lain yang akan memeriahkan drama ini. Beberapa di antaranya adalah So Ju Yeon, Kim Song Il, dan Jang In Sub, yang akan membantu melengkapi kekuatan pemeran drama ini.

Dengan demikian, “The Midnight Romance in Hagwon” tidak hanya menjanjikan sebuah kisah cinta yang mendalam, tetapi juga pengalaman menonton yang memikat dan menggugah emosi!

Berita Lainnya

© Copyright 2022 - 2023 Akupedia.id, All Rights Reserved